Cara Mengetikkan Teks Pada Placeholder Di Publisher 2013


Menambahkan teks kedalam placeholder text box membutuhkan Anda memilih placeholder, lalu mengetikkan teks di dalam placeholder untuk mengganti teks contoh yang ada. Gunakan langkah-langkah dibawah ini untuk menambahkan teks ke dalam placeholder text box pada file publikasi yang menggunakan template:
  1. Klik pada teks di dalam placeholder. Biasanya, tindakan ini bisa dilakukan dengan cara memilih text box atau semua teks placeholder di dalamnya. Handle seleksi akan ditampilkan di sekeliling text box, dan teks placeholder disorot.
  2. Ketikkan teks pengganti. Teks baru Anda ditampilkan pada text box.
  3. Klik diluar text box pada area kosong publikasi untuk melepaskan seleksi dari text box, menyelesaikan entry teks yang Anda lakukan.
Kebanyakan template sudah memiliki placeholder yang secara otomatis memasukkan informasi bisnis yang pernah Anda simpan pada Publisher. Jika Anda belum memasukkan informasi bisnis ini, pilih File ➪ Info ➪ Edit Business Information. Masukkan informasi pada kotak dialog Create New Business Information Set, klik Save, lalu klik Update Publication. Anda bisa menggunakan daftar drop-down Business Information yang ada pada grup Text di tab Insert untuk memilih komponen informasi bisnis dan menambahkan item tersebut ke titik penyisipan di publikasi. Item informasi bisnis mungkin memiliki placeholder sendiri di dalam publikasi. Ketika Anda mengarahkan pada item tersebut, Anda bisa klik sebuah tombol opsi yang ditampilkan, lalu klik pilihan pada menu shortcut untuk menentukan bagaimana menggunakan informasi yang ada.

Tips & Trik:
  • Ketika Anda klik pada text box, Anda bisa menekan tombol keyboard [DELETE] untuk menghapusnya dari publikasi.
  • Di Publisher, ukuran text box tidak berubah secara otomatis, sehingga jika teks Anda terlalu panjang untuk bisa ditampung di dalam text box, Anda harus mengubah ukuran teksnya.

Artikel terkait:
Advertisement