Cara Mengatur Jumlah Salinan Yang Akan Dicetak Di PowerPoint 2013


Opsi mencetak lainnya yang mungkin Anda butuhkan adalah mengubah berapa banyak salinan yang akan dicetak, misalnya ketika Anda akan mencetak Handout. Setelah Anda menentukan berapa banyak salinan yang akan dicetak, kirim presentasi tersebut ke printer untuk mulai dicetak.

Cara mengatur jumlah salinan yang akan dicetak:

  1. Pada Ribbon, klik tab File untuk menampilkan Backstage View, lalu klik tab Print.
  2. Pada field Copies, klik tanda-panah keatas atau kebawah untuk mengatur jumlah salinan yang akan dicetak, atau ketikkan jumlahnya secara langsung pada kotak teks.
  3. Gunakan daftar drop-down Collated untuk menyusun cetakan salinan. Gunakan daftar drop-down Print One Sides untuk mencetak pada satu atau kedua sisi kertas.
  4. Klik Print.
Tips & Trik:
Jika Anda ingin mencetak banyak salinan dan ingin mengurangi jumlah halaman, Anda bisa mengubah jumlah slide per halamannya.

Artikel terkait:
Advertisement