Cara Memutar Video Menggunakan Aplikasi Video Di Windows 8.1


Ada dua hal yang bisa Anda lakukan menggunakan aplikasi Video: Anda bisa memutar video yang Anda miliki; atau Anda bisa membeli atau menyewa video, lalu kemudian memutarnya. Aplikasi Video memiliki beberapa kontrol unuk mengatur playback setelah Anda mulai memutar video, seperti Play, Pause, Stop, Fast Forward, dan Rewind.

Cara memutar video menggunakan aplikasi Video:

  1. Pada Start Screen, klik Tile Video. Di dalam aplikasi Video, Scroll/gulir ke kiri untuk melihat video-video yang Anda miliki.
  2. Klik salah satu video untuk memutarnya.
  3. Klik-kanan pada layar untuk mengakses opsi playback.
  4. Klik Volume.
  5. Gunakan slider untuk mengatur volume suara.
  6. Klik Pause untuk menjeda pemutaran video.
  7. Klik Play.
  8. Klik diluar kontrol playback untuk menyembunyikan kontrol.
  9. Gerakkan kursor untuk mengakses On-Screen Controls.
  10. Drag/tarik tanda-lingkaran pada Scrub Bar untuk bergerak maju atau mundur di dalam video.
  11. Klik Pause.
  12. Klik tombol Back untuk kembali ke layar sebelumnya.
Tips & Trik:
Pada Toolbar yang berisi kontrol playback, Anda bisa klik Playback Options untuk mengatur caption dan repeat.

Artikel terkait:
Advertisement